Kabar Harapan

Memberikan Informasi Terupdate Dalam Negri & Luar Negri

Gempa berkekuatan 6,1 guncang pulau Pasifik selatan Vanuatu

Istanbul (ANTARA) – Gempa bumi berkekuatan 6,1 melanda kawasan Port Vila, Pulau Vanuatu di Pasifik Selatan pada Sabtu (21/12), menurut laporan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS).

Gempa terjadi pada kedalaman 39,9 kilometer (24,7 mil).

Belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut.

Sebelumnya pada hari Selasa, negara kepulauan itu juga dilanda gempa berkekuatan 7,3 skala Richter, yang menewaskan 14 orang dan melukai 200 lainnya.

Cathy Greenwood, kepala Federasi Palang Merah Internasional Divisi Pasifik, mengatakan wilayah tersebut “belum pernah mengalami” kerusakan parah pada properti, termasuk bangunan swasta dan publik, akibat gempa berkekuatan 7,3 skala richter yang terjadi pada Selasa.

Greenwood mengatakan sekitar 100.000 orang terkena dampak gempa tersebut.

Vanuatu yang terletak di Cincin Api Pasifik rawan gempa akibat pertemuan lempeng tektonik.

Gempa bumi dahsyat tersebut merusak bangunan tempat tinggal dan fasilitas umum, banyak di antaranya “runtuh”, menurut warga dan foto yang dibagikan di media sosial.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *