Kabar Harapan

Memberikan Informasi Terupdate Dalam Negri & Luar Negri

Otoritas cabut peringatan tsunami usai gempa magnitudo 7 di California

WASHINGTON (ANTARA) – Pihak berwenang pada Kamis, 12 Mei, mencabut peringatan tsunami yang dikeluarkan menyusul gempa berkekuatan 7 skala Richter di lepas pantai California.

Gempa terjadi sekitar 60 mil barat daya Ferndale di Humboldt County. Pusat gempa berada 45 mil (72 kilometer) barat daya Eureka dan kedalaman 8 mil (13 kilometer), menurut laporan dari Survei Geologi AS (USGS).

Peringatan tsunami yang dikeluarkan untuk California dan Oregon telah dibatalkan oleh Dinas Cuaca, yang menyatakan di situs resminya bahwa “tidak ada peringatan, nasihat, pengawasan atau ancaman tsunami.”

Gempa awalnya tercatat berkekuatan 6,6 skala Richter, namun USGS kemudian meningkatkannya menjadi berkekuatan 7,0.

Penduduk wilayah pesisir California Utara dan sebagian Lembah Tengah melaporkan merasakan getaran.

Hingga berita ini dimuat, pihak berwenang belum melaporkan adanya kerusakan.

Sumber: Anadolu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *